Page 44 - Produk Skripsi_ Pengembangan Penuntun Praktikum Digital Kimia Skala Mikro Kelas XI Berbasis Inkuiri Terbimbing_Nurul Izzah
P. 44

G.  Cara Kerja
                         a)  Pengaruh  Konsentrasi  dan  Volume  terhadap  Pergeseran
                             Kesetimbangan
                             1.  Ambil  0,5  mL  akuades  dan  masukkan  ke  dalam  tabung
                                Eppendorf.
                             2.  Tambahkan ke dalam akuades tersebut 2 tetes larutan FeCl 3
                                1 M  dan 2 tetes  larutan KSCN 1 M,  kemudian campuran
                                tersebut  dibagi  sama  banyak  ke  dalam  lima  tabung
                                Eppendorf.
                             3.  Tabung Eppendorf  1 di simpan sebagai pembanding.
                             4.  Tambahkan:
                             -  1 tetes KSCN pada tabung Eppendorf  2
                             -  1 tetes FeCl 3 pada tabung Eppendorf  3
                             -  0,01 g kristal  Na 2HPO 4 pada tabung Eppendorf  4
                             -  0,2 mL akuades pada tabung Eppendorf  5
                             5.  Amati    perubahan     warna    yang    terjadi   dengan
                                membandingkannya dengan tabung Eppendorf  1.
                             6.  Catatlah hasil pengamatan dalam tabel pengamatan.

                         b)  Pengaruh  Perubahan  Suhu  terhadap  Kesetimbangan
                             Reaksi
                             1.  Timbanglah  0,025  g  padatan  NaCl,  kemudian  larutkan
                                dalam 0,2 mL CuSO 4 di dalam botol vial. Amati perubahan
                                warna yang terbentuk.
                             2.  Panaskan  larutan  CuSO 4  dan  NaCl  tersebut.  Amati  warna
                                larutan yang terbentuk
                             3.  Rendam botol vial yang berisi larutan CuSO 4 dn NaCl yang
                                telah  dipanaskan  ke  dalam  air  dingin  atau  es  batu.  Amati
                                perubahan yang terjadi.

                      Perhatian!

                      Pada  saat  pemanasan,  panaskan  botol  vial  dengan  menjauhkan

                      botol vial dari api (botol vial tidak terkena langsung api), arahkan

                      mulut botol vial ke tempat yang aman dan tidak mengarah kepada
                      orang  lain  dan  diri  sendiri  serta  goyangkan  botol  vial  agar
                      pemanasan merata.



                                                     Penuntun Praktikum Kimia Skala Mikro SMA/MA Kelas XI
                                                                                                35
   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49