Page 7 - E-Modul PPKn
P. 7
A. Deskripsi Judul
Apakah yang kalian ketahui tentang Kebhinekaan Indonesia? Bangsa
Indonesia bangsa yang beragam atau berbineka. Bangsa yang bineka adalah bangsa
yang penduduknya beragam atau bermacam-macam baik dalam hal suku, agama,
bahasa, budaya, hingga tingkat ekonominya. Pita bertuliskan Bhinneka Tunggal Ika
pada lambang Garuda Pancasila menggambarkan keragaman tersebut. Bhinneka
Tunggal Ika berarti berbedabeda namun satu. Kesatuannya dilandaskan pada nilai-
nilai Pancasila yang dimulai dari sila pertama, Ketuhanan Yang Maha Esa.
Apa yang terjadi jika tidak adanya kesatuan dalam kebhinekaan Indonesia?
Keberagaman dalam masyarakat menjadi tantangan karena tumbuhnya perasaan
kedaerahan dan kesukuan yang berlebihan dapat mengancam keutuhan bangsa dan
Negara Kesatuan Republik Indonesia. Oleh karena itu, upaya m ningkat kan
kerukunan antar suku, pemeluk agama, dan kelompok=kelompok sosial lainnya dapat
dilakukan melalui dialog dan kerja sama dengan prinsip kebersamaan, kesetaraan,
toleransi, dan saling menghormati.
B. Prasyarat
Pada materi sebelumnya telah disampaikan kesatuan Indonesia dan
karakteristik daerah. Untuk dapat memahami modul ini adalah anda diharapkan
telah membaca materi tentang kesatuan Indonesia Indonesia. Selain itu, cobalah
untuk memahami karakteristik daerah yang ada di Indonesia. Apabila anda telah
memenuhi prasyarat tersebut, maka anda akan mampu mendeskripsikan keragaman
gender, suku, budaya, agama, ras dan antargolongan di Indonesia dan dapat
berkontribusi menjaga nilai kebinekaan Indonesia.
E-Modul Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Kelas 7 SMP/MTs 1