Page 24 - E-MODUL MATERI PEMBELAJARAN IPA TEMA 5
P. 24
Glosarium
1. Ekosistem : Suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan
timbal balik/interaksi antara makhluk hidup dengan
lingkungannya.
2. Fitoplankton : Plankton yang berupa tumbuh-tumbuhan.
3. Fotosintesis : Proses biokimia yang dilakukan tumbuhan untuk
memproduksi energi terpakai (nutrisi) dengan
memanfaatkan energi cahaya.
4. Herbivora : Organisme yang mengkonsumsi hanya tumbuhan
atau produsen sebagai sumber energi.
5. Karnivora : Organisme yang makan hanya hewan saja sebagai
sumber energi.
6. Komensalisme : Hubungan yang hanya menguntungkan satu
makhluk hidup, dan yang lainnya tidak untung
maupun rugi.
7. Makhluk hidup : Sesuatu yang menunjukan ciriciri kehidupan yaitu
bernafas, bergerak, menerima dan menanggapi
rangsangan, berkembang biak, tumbuh dan
berkembang.
8. Mutualisme : Hubungan antara makhluk hidup yang saling
menguntungkan.
9. Omnivora : Organisme yang makan baik produsen dan
konsumen sebagai sumber energi.
10. Parasitisme : Hubungan yang hanya menguntungkan satu
makhluk hidup, dan yang lainnya mengalami
kerugian.
11. Rantai makanan : Peristiwa makan memakan yang
menunjukkan bagaimana energi dalam makanan
berpindah dari organisme ke organisme yang lain
dalam ekosistem.
18