Page 9 - BAHAN AJAR MATERI EFEK DOPPLER DAN PELAYANGAN
P. 9
Dalam peristiwa interferensi gelombang bunyi yang berasal
dari dua sumber bunyi yang memiliki frekuensi yang berbeda
sedikit, misalnya frekuensinya f1 dan f2, maka akibat dari
interferensi gelombang bunyi tersebut akan kita dengar bunyi keras
dan lemah yang berulang secara periodik.
Terjadinya pengerasan bunyi dan pelemahan bunyi tersebut
adalah efek dari interferensi gelombang bunyi yang disebut dengan
istilah layangan bunyi atau pelayangan bunyi. Kuat dan lemahnya
bunyi yang terdengar tergantung pada besar kecil amplitudo
gelombang bunyi. Demikian juga kuat dan lemahnya pelayangan
bunyi bergantung pada amplitudo gelombang bunyi yang
berinterferensi.
Banyaknya pelemahan dan penguatan bunyi yang terjadi
dalam satu detik disebut frekuensi layangan bunyi yang besarnya
sama dengan selisih antara dua gelombang bunyi yang
berinterferensi tersebut.