Page 280 - Yes aku lulus UN SMP.indb
P. 280
Larik bermajas untuk melengkapi puisi tersebut
adalah ....
A. Menatap perahu yang melaju
B. Ombak pulang memecah berderai
C. Mengagumi indahnya laut
D. Kududuk di pinggir pantai
49. Bacalah kutipan naskah drama berikut!
Anto : “Bu, belikan sepeda motor baru!”
Ibu : (terkejut) “Apa? Sepeda motor baru?
Kita kan sudah punya, Anto.”
Anto : “Iya, Bu, tapi aku ingin yang modelnya
baru.”
Ibu : “Untuk apa, Anto?”
Anto : “Untuk ke sekolah, Bu. Aku malu
sering diolok-olok temanku karena
sepeda motorku jelek.”
Ibu : [….]
Kalimat berisi amanat yang tepat untuk
melengkapi naskah drama tersebut adalah ….
A. Jangan terpancing oleh ejekan teman, Anto.
Apa pun yang kita punya hendaknya kita
syukuri.
B. Biarkan saja temanmu mengolok-olokmu.
Jangan berteman dengan mereka.
C. Ibu harap kamu mengerti, Anto. Kita ini
orang miskin.
D. Apa-apaan kamu ini, Anto. Kamu saja tidak
mau membantu Ibu.
50. Bacalah kutipan berikut!
“Jeri, apakah di pohonmu masih ada makanan?”
tanya Jasmin ragu-ragu.
“Ada, tapi hanya sedikit. Itu pun agak sulit untuk
dijangkau,” kata Jeri.
Jasmin tertunduk, tentu saja Jeri tidak akan mau
membagi makanannya yang tinggal sedikit.
Makanan itu tidak bisa membuat Jeri kenyang.
Penyebab konflik dalam kutipan teks tersebut
adalah ….
A. Jeri kehabisan persediaan makanan.
B. Jeri minta makanan kepada Jasmin.
C. Jasmin kehabisan persediaan makanan.
D. Jasmin berbagi makanan dengan Jeri.
66