Page 12 - E-MODUL LISTRIK DINAMIS KELAS IX SMP/MTS Sederajat
P. 12
Ketika kita memperhatikan peralatan elektronik yang menggunakan listrik, semua
1
peralatan tersebut mebutuhkan kabel sebagai alat penghubung aliran arus listrik.
Darimanakah aliran arus listrik berasal? Secara umum, aliran arus listrik bersumber dari
pembangkit listrik, selain itu arus listrik juga dapat dihasilkan oleh baterai, aki (accu), dan
buah-buahan terutama buah-buahan yang mengandung asam, misalnya jeruk. Ketika kamu
ingin menyalakan lampu dirumah ataupun diruang kelas, tentunya kamu menekan sakelar
yang terpasang di dinding. Kenapa kita harus menekan sakelar untuk menghidupkan dan
mematikan lampu? Untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan-pertanyaan tersebut,
silahkan lakukan kegiatan berikut! Understanding
1
Analysis
A. Rangkaian Listrik Tertutup dan Terbuka
Ayo Cari Tahu !
Kegiatan 1.1
Tujuan Kegiatan
Menyelidiki perbedaan rangkaian listrik tertutup dan terbuka
Langkah Kerja : Planning
1. Silahkan masuk pada link laboratorium maya berikut:
https://vlab.belajar.kemdikbud.go.id/Experiments/virtuallab-electricalcircuit/#/
2. Pilih pola rangkaian kabel kosong 1, setelah itu letakkan satu buah lampu pada
rangkaian
2
2
E-MODUL LISTRIK DINAMIS KELAS IX SMP/MTS