Page 88 - E-MODUL DWI PUTRI RAMADHANI REVISI_Neat
P. 88

VEKTOR



               2.  Doni  pergi  ke  sekolah  naik  sepeda  dan  berangkat  saat  hari  masih  pagi.  Ia  mengayuh

                    sepeda ke utara sejauh 50 m, ke timur sejauh 500 m, ke selatan sejauh 400 m dan ke
                    barat sejauh 50 m dan Doni sampai ke sekolah.

                    a.  Gambarkan  sketsa  lintasan  Doni  dari  rumah  ke  sekolah!  Tunjukkan  vektor
                        perpindahan Doni dan hitung panjangnya !

                    b.  Berapa jarak yang ditempuh Doni !

                    c.  Besaran manakah yang merupakan vektor dan manakah  yang merupakan skalar ?
                        serta jelaskan alasannya !

               3.  Gambar  3.11  menyatakan  perpindahan  seseorang  dari  titik  A  ke  titik  B  ke  titik  C
                    kemudian ke titik D.
                                              a.   Mengapa  perpindahan  orang  dari  titik  A  ke  titik  B  ke

                                                   titik  C  kemudian  ke  titik  D  sama  dengan  perpindahan
                                                   orang tersebut dari titik A ke titik D?

                                              b.   Samakah  jarak  yang  ditempuh  orang  tersebut  selama
                                                   perpindahannya dan besar perpindahannya?
                    Gambar 3.11 Sketsa Soal
                                              c.   Apakah beda jarak dan perpindahan?

               4.  Seorang anak berjalan 4 m ke barat,kemudian belok ke selatan sejauh 12 m dan berbelok

                    lagi  ke  timur  sejauh  20  m.  Gambarkan  sketsa  lintasan  yang  dilalui  anak  tersebut  !
                    Metode apakah yang cocok untuk menggambarkan perjalanan anak tersebut?. Tentukan

                    perpindahan yang dilakukan anak tersebut dari posisi awal !

               5.  Seorang melakukan perjalanan menggunakan mobil berangkat dari posisi A ke B sejauh
                    30 km arah utara, dilanjutkan  ke  C arah timur 60 km dan akhirnya sampai di kota D

                    sejauh  110  km  arah  selatan.  Gambarkan  lintasan  perjalanannya  !  Berdasarkan
                    penggambaran lintasan tersebut metode apakah yang cocok untuk menggambarkannya ?.

                    Serta tentukan jarak yang ditempuh dan perpindahan mobil dari A sampai D !


















  E-Modul Fisika Berbasis Model Discovery Learning Terintegrasi Pembelajaran Abad 21                            84
   83   84   85   86   87   88   89   90   91   92   93