Page 16 - MODUL BIIOLOGI X SEMESTER GENAP (EKOSISTEM & PERUBAHAN LINGKUNGAN)_Neat
P. 16
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1
EKOSISTEM
A. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat menganalisis komponen-komponen ekosistem dan interaksi
antar komponen serta dapat menyajikan karya yang menunjukkan interaksi antar
komponen ekosistem (jaring-jaring makanan, siklus Biogeokimia)
B. Uraian Materi
1. Pendahuluan
Organisme hidup di dalam sebuah system yang di topang oleh berbagai
komponen yang saling berhubungan dan saling berpengaruh, baik secara
langsung maupun tidak langsung. Kehidupan semua jenis makhluk hidup
yang saling mempengaruhi serta berinteraksi dengan alam membentuk
kesatuan yang disebut ekosistem. Cabang biologi yang mempelajari
ekosistem adalah Ekologi. Ekologi berasal dari kata oikos yang artinya
rumah atau tempat hidup, dan logos yang berarti ilmu. Ekologi diartikan
sebagai ilmu yang mempelajari baik interaksi antar makhluk hidup maupun
interaksi antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Definisi ekologi
seperti diatas, pertama kali di sampaikan oleh Ernst Haeckel.
2. Komponen Penyusun Ekosistem.
a. Berdasarkan sifatnya
1) Faktor biotik, adalah factor yang meliputi semua makhluk hidup di bumi.
Dalam ekosistem , tumbuhan berperan sebagai produsen, hewan sebagai
konsumen dan mikroorganisme berperan sebagai dekompuser (pengurai).
Factor biotik juga meliputi tingkat organisasi di dalam ekologi yang
meliputi individu, populasi, komunitas , ekosistem dan biosfer.
1