Page 6 - Materi IPS Kelas 6 Tema 7 "Posisi dan Peran Indoensia bidang Ekonomi dalam Ruang Lingkup ASEAN"
P. 6
b. Kerja sama di sektor perdagangan ditunjukkan dengan ASEAN Free
Trade Area (AFTA), Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), dan Koperasi
ASEAN.
➢ ASEAN Free Trade Area (AFTA)
AFTA sebagai bentuk kerjasama dalam pengelolaan sektor faktor
produksi lokal di negara-negara ASEAN. Pemberlakuan AFTA untuk
meningkatkan daya saing negara ASEAN dalam pasar internasional.
AFTA juga meningkatkan investasi asing di negara-negara ASEAN.
.
➢ Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)
Dalam Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) Indonesia berperan
penting terkait liberalisasi arus barang, jasa, modal, dan tenaga kerja
terampil di ASEAN. MEA sebagai upaya meningkatkan daya saing dan
memfasilitasi investasi ke arah infrastruktur.