Page 10 - Latihan
P. 10

Buku ini disusun sebagai salah satu aternatif sumber bahan ajar bagi

                         guru  untuk  memahami  topik  Bunga  Bangkai. Melalui  pembahasan  materi

                         yang terdapat pada buku ini, guru dapat memiliki dasar pengetahuan untuk
                         mengajarkan  materi  yang  sama  ke  peserta  didiknya  yang  disesuaikan

                         dengan  indikator  yang  telah  disusun,  dan  terutama  dalam  memfasilitasi

                         kemampuan  bernalar  peserta  didik.  Selain  itu,  materi  ini  juga  aplikatif
                         untuk  guru  sendiri  sehingga  mereka  dapat  menerapkannya  dalam

                         kehidupan sehari-hari.

                                 Dalam  rangka  memudahkan  guru  mempelajari  konten  dan  cara
                         mengajarkannya, di dalam unit ini  dimuat  kompetensi dasar terkait yang

                         memuat  target  kompetensi  dan  indikator  pencapaian  kompetensi,  materi

                         pembelajaran tentang Bunga Bangkai dan aktivitas pembelajar. Komponen-
                         komponen di dalam buku ini dikembangkan dengan tujuan agar guru dapat

                         dengan mudah memfasilitasi peserta didik mendeskripsikan tentang bunga

                         bangkai,  melakukan  aktivitas  praktik  perkembangbiakan  vegetatif  pada
                         bunga  bangkai  serta  memahami  perekembangbiakan  generative  pada

                         tumbuhan  bunga  bangkai,  sekaligus  mendorong  peserta  didik  mencapai
                         kemampuan berpikir tingkat tinggi.

                                 Topik pada buku pesona bunga bangkai dalam pembelajaran IPA ini

                         dikembangkan  pada  bahan  bacaan  terdiri  atas  subtopik  Mengenal  Bunga
                         Bangkai     Amorphophallus       titanum,    Jenis-jenis    bunga     bangkai

                         (Amorphophallus)  di  Taman  Konservasi  Puspa  Langka  Kabupaten

                         Kepahiang  dan  Perkembangbiakan  pada  bunga  bangkai  (Amorphallus
                         titanum).

                                 Selain  itu,  buku  ini  dilengkapi  dengan  lima  buah  LKPD,  yaitu  1)
                         Mengenal      Bunga     Bangkai    di    Lingkungan     Sekitar,    2)   Cara

                         Perkembangbiakan        Vegetatif   pada     Tumbuhan,      3)    Menyelidiki

                         Perkembangbiakan  Vegetatif  pada    Tumbuhan  bunga  bangkai,  4)
                         Mengamati  Struktur  Bagian  Bunga  bangkai  dan  5)  Menginvestigasi

                         Penyerbukan  dan  Pembuahan  pada  Bunga  Bangkai.  LKPD  dikembangkan

                         secara aplikatif agar guru mudah mengimplementasikannya di kelas.

                         Pesona Bunga Bangkai dalam
                         Pembelajaran IPA                                                                 2
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15