Page 13 - 5C_KELOMPOK 5
P. 13

Pengertian Gelombang




                       Apakah Anda pernah memperhatikan ketika sebuah batu dimasukkan pada

               air yang tenang? Batu akan menimbulkan gangguan di permukaan air. Gangguan ini

               kemudian akan dirambatkan oleh air ke tepi kolam.


















                       Ketika  dirambatkan,  gangguan  tidak  membawa  materi  yang  terletak  di

               permukaan air yang dilewatinya. Sehelai daun di permukaan air yang dilewati oleh

               gangguan, hanya akan bergerak naik-turun tanpa terseret oleh gangguan tersebut.


               Nah, perambatan inilah yang disebut dengan gelombang.


                       Karena  gangguan  ini  membawa  energi,  maka  dari  itu  gelombang  diartikan

               sebagai gangguan yang merambat dari suatu tempat ke tempat yang lain tanpa

               membawa materi yang dilewatinya.











                                                           13

              Kelas VIII SMP/MTs
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18