Page 3 - MATEMATIKA KELAS 5
P. 3
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah mengaruniakan berbagai
kenikmatan baik kesehatan, kesempatan, dan kemampuan Penyusun e-Modul Bina Prestasi
Akademik ( BISTIK ) Matematika kelas 5, sehingga kegiatan penyusunan buku ini
mendapatkan berbagai kemudahan. Salawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada
junjungan kita Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat, dan orang yang senantiasa
menegakkan sunnah-sunnah beliau.
E-Modul Bina Prestasi Akademik ( BISTIK )Matematika kelas 5 merupakan salah
satu bentuk layanan madrasah kepada orang tua murid dalam membantu mempersiapkan para
peserta didik untuk bisa menguasai materi matematika dengan terampil. Buku ini disusun
dengan harapan akan dapat dijadikan sebagai sarana melatih kemampuan siswa dalam
menguasai kompetensi dasar matematika kelas 5.
E-Modul Bina Prestasi Akademik ( BISTIK ) ini berisi rangkuman materi tiap pokok
bahasan, latihan soal, link video dan link soal dengan tujuan memfokuskan perhatian siswa
pada kompetensi yang perlu dikuasai dengan baik.
Harapan kami, semoga buku ini dapat membantu membimbing para siswa dalam
menguasai kompetensi dasar tersebut melalui latihan soal yang bervariasi. Masukan dari
pihak lain sangat kami harapkan untuk menambah kesempurnaan buku ini.
Malang, Januari 2021
Kepala MIN 1 Kota Malang
Drs. Suyanto, M.Pd
NIP. 196701091998031001
iii