Page 23 - Materi Gelombang Bunyi Kelas XI
P. 23
Pemantulan bunyi dalam ruang tertutup menimbulkan gaung, yaitu sebagian
bunyi pantul bersamaan dengan bunyi asli sehingga bunyi asli tidak terdengar
dengan jelas.
Untuk menghindari terjadinya
gaung di berbagai tempat seperti
studio, bioskop, dan gedung
konser, ruangan akan dilapisi oleh
bahan peredam suara atau bahan
kedap udara.
Sumber: peredamsuara-akustik.com
Gambar 8. Pemasangan panel akustik
pada studio musik sebagai bahan kedap
suara untuk menghilangkan gaung.
2. Pembiasan Gelombang Bunyi (Refraksi)
Bunyi akan mengalami pembelokan arah rambat jika melewati medium yang
berbeda kerapatannya. Gelombang bunyi dibiaskan menjauhi garis normal jika
merambat dari medium rapat menuju medium kurang rapat, dan sebaliknya.
Pembiasan gelombang bunyi serupa dengan pembiasan gelombang mekanik
berikut.
18