Page 6 - D. Aktivitas Memenuhi Kebutuhan 1. Kebutuhan Hidup Manusia Manusia memenuhi kebutuhan untuk kelangsungan hidup. Kebutuhan manusia ini berbeda antarindividu serta sifatnya hampir tidak terbatas. Kebutuhan yang hampir tidak terbatas ini perlu diimbangi
P. 6
c) Kebutuhan Tersier
Kebutuhan tersier merupakan kebutuhan terhadap barang yang dianggap
mewah. Kebutuhan ini termasuk kebutuhan ketiga setelah kebutuhan
primer dan sekunder. Misalnya membeli jam, tas atau mobil mewah untuk
meningkatkan status sosialnya di masyarakat. Tingkat kebutuhan setiap
orang berbeda-beda. Perbedaan ini tergantung dari aktivitas sehari-hari,
pendapatan, status sosial, kondisi ekonomi dan lingkungan. Misalnya bagi
seorang siswa, kebutuhan akan buku, seragam dan alat tulis adalah
kebutuhan pokok dan harus terpenuhi. Jika siswa tidak memiliki buku,
seragam, dan alat tulis maka kegiatan belajarnya akan terganggu. Bagi ibu
rumah tangga kebutuhan akan perhiasan, baju dan gadget terbaru
merupakan kebutuhan tersier untuk menunjang penampilannya. Bagi
seorang pejabat mereka membutuhkan jam dan mobil mewah untuk
meningkatkan status sosialnya di masyarakat.