Page 25 - Fundamen Anatomi Fisiologi Manusia Bagian I BKD
P. 25
PENDAHULUAN
Pada bab sebelumnya kita sudah membahas mengenai homeostatis. Kita mengetahui bahwa
homeostatis adalah upaya tubuh dalam mempertahankan lingkungan internalnya agar tetap
stabil pada standar kenormalannya. kita juga sudah memahami bahwa lingkungan internal yang
kita maksud berapa pada komparteman cairan ektraselular tubuh kita. Pada bab ini kita akan
membahas struktur terpenting dalam tubuh kita yang memfasilitasi pergerakan, komunikasi, dan
ataupun aksi yang terjadi antara dua kompartemen cairan tubuh kita, antara cairan ektraselular
(caiaran yang berada diluar sel) dan caiatan intraselular (caiaran yang berada di dalam sel). Pada
bab ini kita akan membahas mengenai berbagai cara membran sel membawa zat dan senyawa
masuk dan keluar sel. Bagaimana cara membran sel membawa masuk zat dan senyawa yang
dibutuhkan sel, ataupun membawa masuk zat dan senyawa yang dibutuhkan untuk sel agar dapat
menciptakan gradien konsentrasi yang dibutuhkan agar sel dapat memasukkan hal-hal yang
diperlukannya.
Setelah mempelajari bab ini, saudara akan mampu untuk :
1. Menggambarkan fungsi dari tiap komponen membran plasma
2. Memahami pentingnya fungsi pembatas permiabel secara fisiologis yang dihasilkan oleh
membran plasma
3. Menggambarkan bagaimana mekanisme terjadinya osmosis
4. Memahami signifikansi kilinis dari tekanan osmotik yang terdapat pada larutan.
5. Menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi transpor terfasilitasi
6. membandingkan dan membedakan antara difusi yang difalitasi dan tranpor aktif.

