Page 11 - Buku Saku Elektronik Oshibana
P. 11

Indonesia merupakan negara dengan kekayaan biodiversitas
           terrestrial tertinggi kedua di dunia setelah Brazil. Indonesia memiliki

           10% dari spesies tumbuhan tinggi dunia yang mendominasi dapat di

           jumpai di Pulau Sumatera, Kalimantan, Jawa, Sulawesi, Lesser Sunda,
           Mollucas, dan Papua, sehingga Indonesia menempati peringkat
           sebagai salah satu pusat agrobiodiversitas dunia.



               Keanekaragam flora di Indonesia yang besar tidak disertai

           pemanfaatan dengan bijak. Hal ini diperparah dengan adanya
           eksplorasi secara besar-besaran yang menyebabkan kepunahan

           biodiversitas Indonesia. Indonesia menjadi negara keenam dengan
           kepunahan biodiversitas alam terbanyak.



               Upaya untuk menjaga kelestarian biodiversitas Indonesia salah

           satunya dengan konservasi. Menurut Hardiati et.al (2017), konservasi
           merupakan upaya pelestarian lingkungan dengan tetap memperhatikan

           manfaat yang dapat diperoleh pada saat itu dengan mempertahankan
           keberadaan setiap komponen lingkungan untuk pemanfaatan masa
           depan.



               Oshibana berbasis konservasi mendukung program pelestarian
            biodiversitas Indonesia dengan menerapkan prinsip eco-green dan

            save our earth. Oshibana memanfaatkan bagian tanaman seperti
            bunga, daun, biji, bahkan batang untuk menghasilkan produk kreasi.

            Selain itu, dalam pembuatannya oshibana menggunakan bahan yang
            ramah lingkungan, dapat didaur ulang, mudah dibuat, serta minim

            biaya pembuatan.
                                                                             4
                                          Buku Saku Elektronik Kreasi Oshibana
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16