Page 18 - MOODUL HIndu budha 1
P. 18

berasal  dari  abad  ke7;  seorang  pendeta  Tiongkok,  I  Tsing,  menulis  bahwa  ia
                        mengunjungi Sriwijaya tahun 671 dan tinggal selama 6 bulan. Selanjutnya prasasti
                        yang  paling  tua  mengenai  Sriwijaya  juga  berada  pada  abad  ke-7,  yaitu  prasasti
                        Kedukan  Bukit  di  Palembang,  bertarikh  682.  Kemunduran  pengaruh  Sriwijaya
                        terhadap  daerah  bawahannya  mulai  menyusut  dikarenakan  beberapa  peperangan
                        diantaranya serangan dari rajaDharmawangsa Teguh dari Jawa pada tahun 990, dan
                        tahun  1025  serangan  Rajendra  Chola  I  dariKoromandel,  selanjutnya  tahun  1183
                        kekuasaan Sriwijaya di bawah kendali kerajaanDharmasraya. Setelah jatuh, kerajaan
                        ini terlupakan dan keberadaannya baru diketahui kembali lewat publikasi tahun 1918
                        dari sejarawan Perancis.

                    2.  MAJAPAHIT
                        Majapahit  adalah  sebuah  kerajaan  yang  berpusat  di  Jawa  Timur  Indonesia,  yang
                        pernah berdiri dari sekitar tahun 1293 hingga 1500 M. Kerajaan ini mencapai puncak
                        kejayaannya  menjadi  kemaharajaan  raya  yang  menguasai  wilayah  yang  luas  di
                        Nusantara pada masa kekuasaan Hayam Wuruk, yang berkuasa dari tahun 1350 hingga
                        1389.
                         Kerajaan  Majapahit  adalah  kerajaan  Hindu-Buddha  terakhir  yang  menguasai
                        Nusantara  dan  dianggap  sebagai  salah  satu  dari  negara  terbesar  dalam  sejarah
                        Indonesia.  Kekuasaannya  terbentang  di  Jawa,  Sumatra,  Semenanjung  Malaya,
   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22