Page 14 - BUKU INTAN KIMIA DAN SAMPULNYA_Neat
P. 14
Gambar 2. Model atom Dalton
Kata atom sebenarnya berasal dari bahasa Latin atomos,
yang berarti tidak terbelahkan.
2. Model Atom Thomson
Penemuan elektron atas jasa J. J Thomson dan R. Millikan
pada tahun-tahun pertama abad ke-20 memberikan bukti
ketidaksempurnaan model atom Dalton. J. J Thomson merinci
model atom Dalton yang mengemukakan, bahwa di dalam atom
terdapat elektron-elektron yang tersebar secara merata dalam
“bola” bermuatan positip. Keadaannya mirip roti kismis. Kismis
(diumpamakan sebagai elektron) tersebar dalam seluruh bagian
dari roti (diumpamakan sebagai bola bermuatan positip).
Gambar 3. Model atom Thomson
MATERI ESENSIAL KIMIA: Untuk Pelatihan Guru Kimia MA di BDK Medan 7