Page 24 - BUKU INTAN KIMIA DAN SAMPULNYA_Neat
P. 24
e. Energi yang ada pada setiap orbit dipengaruhi oleh kondisi di
mana momentum anguler (m v r) elektron yang bergerak
dalam orbitnya mempunyai nilai tertentu yang secara
sederhana merupakan kelipatan dari .
Dengan m = massa elektron, v = kecepatan, r = jari-jari orbit,
h = tetapan Planck, dan = orbit yang ditempati elektron (1, 2,
3, …… atau sesuai huruf K, L, M, … …. ).
Gambar 13. Perpindahan elektron dalam atom hidrogen
6. Model Atom Mekanika Gelombang
Pada tahun 1924, Louis de Broglie ahli fisika Prancis
pemenang hadiah Nobel tahun 1929, menyimpulkan bahwa
elektron dalam atom dapat dipandang sebagai partikel dan
gelombang. Sebagai akibat dualistis sifat elektron, Heisenberg
pemenang hadiah nobel untuk bidang fisika tahun 1926
mengemukakan azas ketidakpastian, yakni tidak mungkin
mengetahui secara bersamaan kedudukan dan kecepatan gerak
MATERI ESENSIAL KIMIA: Untuk Pelatihan Guru Kimia MA di BDK Medan 17