Page 6 - sistem sirkulasi
P. 6

SISTEM



                               SIRKULASI













                Sistem sirkulasi adalah suatu sistem transportasi yang mengedarkan sari-sari makanan dan

    O2 ke jaringan jaringan tubuh, mengembalikan CO2 ke paru-paru, zat sisa metabolisme ke ginjal,
    mengedarkan hormon untuk kelangsungan hidup sel tubuh. Sistem sirkulasi dibangun oleh darah,

    sebagai medium transportasi tempat bahan bahan yang akan disalurkan atau diendapkan, pembuluh

    darah yang berfungsi sebagai saluran untuk mengarahkan dan mendistribusikan darah dari jantung
    ke seluruh tubuh dan mengembalikannya ke jantung, dan jantung yang berfungsi memompa darah

    agar mengalir ke seluruh jaringan.

                    Sistem  sirkulasi  berperan  dalam  homeostatis,  berfungsi  sebagai  sistem  transportasi  tubuh
    dengan mengangkut oksigen, karbondioksida, zat-zat sisa, elektrolit, nutrisi dan hormon dari satu

    bagian  tubuh  ke  bagian  tubuh  yang  lain.  Bagaimanakah  sistem  ini  bekerja?  Berikut  ini  akan

    dipaparkan hal-hal yang terkait dengan sistem peredaran darah pada manusia.


   A. DARAH

























                                                  Gambar 1. Darah

            Darah merupakan medium transport dalam sistem sirkulasi, yang mengakut O2, CO2,
  metaboli, hormon, dan zat-zat lain keseluruh tubuh. Secara keseluruhan darah manusia berwarna

  merah  karena  mengandung  haemoglobin.  Sebenarnya  komponen  pada  darah  tersebut  ada  dua

  bagian utama yaitu Plasma darah yang berbentuk cair dan Sel darah yang berbentuk padat.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11