Page 30 - E MODUL- INTERAKSI MAKHLUK HIDUP DENGAN LINGKUNGANNYA- OLEH NASSA AMRILIZIA
P. 30
c. Simbiosis Parasitisme
Simbiosis parasitisme adalah ketergantungan yang terjadi ketika
pihak yang satu mendapat keuntungan namun merugikan pihak
lainnya.
1) Parasit dengan inangnya
Berbagai mikro organisme penyakit yang hidup pada manusia,
hewan, dan tumbuhan bersifat parasit. Parasit hidup dan
mendapatkan makanan dari inangnya, yaitu tubuh manusia, hewan,
ataupun tumbuhan. Tetapi parasit tidak memberikan apa-apa kepada
inangnya tersebut.
2) Nyamuk dan manusia
Nyamuk akan menggigit dan
menghisap darah manusia. Namun bagi
manusia, hubungan ini merugikan
karena dapat terserang penyakit
berbahaya.
Untuk mengenal lebih lanjut macam-
macam simbiosis yuk simak video pada Sumber : klikdokter.com
link berikut: Gambar 17 : simbiosis antara
nyamuk dan manusia
https://youtu.be/0Pb4tLcusqE
3. Peran Organisme Berdasarkan Kemampuan
Menyusun Makanan
Peran organisme berdasarkan kemampuan menyusun makanan,
dibagi menjadi dua macam, yaitu organisme autotrof dan organisme
heterotrof.
a. Organisme Autotrof
Organisme autotrof adalah makhluk
hidup yang mampu menyusun
makanannya sendiri dengan bantuan
sumber energi dari luar. Sumber energi
organisme autotrof dibagi menjadi dua
jenis, yaitu:
Sumber : kompas.com
• Fotoautotrof, yaitu jika sumber Gambar 18 : contoh organisme autotrof
energinya berasal dari cahaya
matahari. Contohnya adalah peristiwa fotosintesis.
22