Page 25 - Bahan Ajar Yolly Sawitri
P. 25
Buku Ajar IPA Terpadu
Makanan dan minuman yang sangat dingin menyebabkan kontraksi pilorus,
katup yang memisahkan lambung dengan duodenum, sehingga memperlambat
pergerakan makanan yang dicerna. Selain itu, lambung akan bekerja ekstra untuk
menghangatkan makanan, sehingga makanan lebih lama tinggal di lambung.
7. Makan Secara Teratur
Makan secara teratur membantu mengoptimalkan kerja sistem pencernaan. Perut
yang kosong menimbulkan nyeri dan kembung. Oleh karena itu, usahakan untuk makan
secara teratur dengan menyebar waktu makan Anda menjadi 3 kali makan besar dan 2
kali makan ringan setiap hari.
8. Olahraga Teratur
Selain membantu Anda mempertahankan gaya hidup sehat, olahraga secara teratur
juga membantu melancarkan pencernaan dan mencegah konstipasi.
9. Atasi Stress
Stress yang berkepanjangan dapat menyebabkan gangguan pencernaan misalnya
produksi asam lambung berlebihan. Upayakan secara positif untuk mengatasi stress.
Anda bisa mengelola stress dengan cara melakukan latihan pernafasan atau pergi
berlibur.
10. Upayakan Berat Badan Normal
Kelebihan berat badan dan obesitas dapat mengganggu fungsi hormon tertentu
yang dapat mempengaruhi sistem pencernaan. Berat badan di bawah normal juga dapat
memberikan akibat buruk pada sistem pencernaan.
11. Jagalah Kebersihan
Jagalah kebersihan tangan dan makanan dari kuman-kuman merugikan bila Anda
tidak ingin mengalami diare. Penyakit ini banyak terjadi, umumnya karena kurangnya
kebersihan makanan dan minuman.
Sistem pencernaan manusia sangat berkaitan dengan organ-organ penting di
dalam tubuh kita, untuk itulah selalu disarankan untuk menerapkan pola hidup sehat dan
selalu mengonsumsi makanan sehat secara teratur karena pencernaan yang sehat akan
mendukung daya tahan tubuh yang kuat.
22
Bahan ajar IPA Terpadu SMP/Mts Kelas VIII