Page 113 - E-MODUL ASIA TIMUR
P. 113

KOTAK INFORMASI


                                 Di  Korea,  kimchi  dianggap  sebagai  salah  satu  makanan  sehat  karena  proses
                              fermentasi dalam pembuatan kimchi menyebabkan berkembangnya bakteri baik atau
                              probiotik yang bermanfaat bagi tubuh. Bakteri baik yang terkandung dalam kimchi
                              ialah  Lactobacillus.  Bakteri  tersebut  memang  telah  diakui  membawa  banyak
                              manfaaat. Menurut Widyaningsih (2014), berikut ini adalah beberapa manfaat dari
                              mengonsumsi kimchi:
                              1.  Menjaga kesehatan pencernaan

                                 Tidak bisa dipungkiri bahwa kimchi ini memiliki kalori yang rendah dan serat
                              yang tinggi karena memang bahan dasarnya adalah sayuran. Hal ini akan membantu
                              organ pencernaan untuk menyerap makanan lebih mudah
                              2.  Memiliki kandungan probiotik yang tinggi

                                 Kimchi adalah makanan fermentasi, kimchi mengandung probiotik yang tinggi.
                              Kandungan probiotik yang tinggi dapat membantu tubuh dalam mekanisme melawan
                              infeksi serta dapat meningkatkan imun tubuh.
                              3.  Menurunkan tekanan darah

                                 Mengonsumsi kimchi secara rutin dapat membantu menurunkan tekanan darah.
                              Kandungan  allicin  dan  selenium  dalam  kimchi  dapat  mengontrol  kadar  kolesterol
                              dalam tubuh dan dapat mencegah terjadinya penyumbatan pada pembuluh darah
                              4.  Kaya akan antioksidan

                                 Antioksidan  dalam  kimchi  dapat  membantu  mengurangi  radikal  bebas  dalam
                              tubuh. Dengan begitu, sistem imun dapat terjaga dan mencegah masuknya penyakit
                              dalam tubuh kita.




























                                                                                                     103
   108   109   110   111   112   113   114   115   116   117   118