Page 2 - Modul LINGKARAN Fix
P. 2
LINGKARAN
A. Pengertian Lingkaran
Lingkaran ialah sekumpulan titik-titik yang membentuk lengkungan yang memiliki
panjang sama terhadap titik pusat lingkaran. Lengkungan-lengkungan pada lingkaran
saling bertemu mengelilingi titik pusat dan membentuk daerah di dalamnya.
B. Unsur-Unsur Lingkaran
Perhatikan benda-benda di sekitarmu seperti berikut!
Sebuah lingkaran memiliki unsur-unsur tertentu yang berbeda dengan bangun
datar lain. Perhatikan gambar di bawah ini!
Berikut ini akan diuraikan unsur-unsur lingkaran dan penjelasannya :
1. Titik pusat
Titik tertentu yang terletak di tengah-tengah lingkaran
adalah titik pusat. Saat menggambar lingkaran menggunakan
jangka, titik tengah adalah titik dimana poros jangka
ditumpukan. Pada gambar di samping, titik P merupakan titk
pusat lingkaran.