Page 15 - EBook IPA Daring topik Pencemaran Lingkungan
P. 15
2. Faktor Penyebab Pencemaran Air
Pencemaran air dapat terjadi pada sungai sumber mata air, sumur, rawa-rawa,
danau, dan laut. Bahan pencemaran air dapat berasal dari aktivitas penambangan
pasir di sungai, limbah industri, limbah rumah tangga, dan limbah pertanian.
a. Aktivitas Penambangan Pasir Sungai
Penambangan pasir sungai secara ilegal merupakan penambangan pasir yang
tidak memiliki izin. Penambangan pasir dilakukan pada sungai yang rawan akan
pengikisan tanah dasar sungai dan/atau tanah di sekitar sungai. Saat pasir sungai
diangkat, maka pasir dan tanah akan bercampur dengan air sehingga air menjadi
keruh. Selain itu, alat yang digunakan oleh penambang berupa mesin diesel penyedot
pasir akan meninggalkan limbah dan sisa bahan bakar yang tumpah dan bercampur
dengan air dan menjadi tercemar.
Penambangan pasir ilegal banyak dijumpai di sungai-sungai yang potensial akan
pasir halus maupun kasar yang digunakan
untuk bahan bangunan. Penambangan pasir
sungai ilegal merupakan perbuatan yang
melanggar hukum karena kegiatannya
mengancam lingkungan, seperti dalam
video di samping
Video 2. Penambangan pasir illegal di Sungai Batanghari
Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=DLY2IqfWJ_w
15