Page 34 - E-MODIN LISTRIK STATIS Kls 12 - Fatmila Nurliani_Neat
P. 34

A. Orientasi

                   a.  Tujuan Pembelajaran
                      1.  Mampu memahami pengertian medan listrik.
                      2.  Mampu memahami arah medan listrik pada muatan negatif dan positif.
                      3.  Mampu memahami arah medan listrik pada dua muatan.
                      4.  Mampu memahami pengaruh besar muatan dan jari-jari terhadap nilai  medan
                          listrik.
                      5.  Mampu mengetahui posisi medan listrik yang bernilai nol.

                                                                                Petir


                                                                                menyambar
                                                                                mobil,

                                                                                penumpang

                                                                                tetap aman.

                                                                                Kenapa bisa

                                                                                begitu?


                   otomatif.kompas.com


                  Jangan  dikira  petir  hanya  menyambar  tempat-tempat  yang  tinggi.  Bisa  saja  sewaktu-
                  waktu  objek  yang  sedang  berjalan  seperti  mobil  menjadi  sasarannya.  Tapi  tenang,
                  penumpang masih bisa aman. Melalui pemanfaatan ilmu fisika tentang medan listrik,
                  body  mobil  didesain  khusus  agar  dapat  berperan  sebagai  Sangkar  Faraday.  Karena
                  ketika  petir  menyambar  mobil,  justru  medan  listrik  eksternal  menyebabkan  muatan
                  tersusun  ulang  kembali  dan  menghapus  medan  listrik  di  dalamnya.  Maka  dari  itulah
                  petir tidak sampai mengenai penumpang.





                                                           28
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39