Page 25 - Modul 4 BAB 3
P. 25

3.  Tempat pembentukan vitamin D dari provitamin D dengan bantuan sinar matahari.

                   4.  Tempat menyimpan kelebihan lemak.  Kelebihan lemak disimpan dalam jaringan adiposa
                       di bawah dermis.

                   5.  Kulit sebagai organ penerima rangsang, karena terdapat ujung-ujung saraf pada lapisan
                       dermis contoh reseptor panas dingin, tekanan, dan sentuhan.

                   6.  Kulit sebagai pelindung tubuh dari gangguan fisik (sinar, tekanan, dan suhu), gangguan

                       biologis (jamur), dan gangguan kimiawi.


                   a.  Struktur Kulit
                      Kulit  merupakan  organ  terluar  yang  menutupi  seluruh  tubuh  dengan  luas  keseluruhan

                                    2
                   kurang lebih 2 m . Kulit dibedakan menjadi tiga lapisan yaitu epidermis (lapisan kulit ari),
                   dermis  (lapisan  jangat),  dan  jaringan  bawah  kulit  (subkutaneus).  Perhatikan  gambar  3.8
                   struktur kulit berikut ini.





















                                            Gambar 3.8 Struktur Kulit
                                            Sumber: http://gg.gg/ekskresikulit

                      Kunjungi  Alamat  website  https://bit.ly/2jXSxpb  berikut  untuk  memperdalam
                   pemahamanmu mengenai lapisan-lapisan pada kulit. Berdasarkan uraian materi di atas, kamu

                   teah mengetahui fungsi dan struktur kulit sebagai alat pengeluaran zat-zat sisa dan pengatur
                   suhu.  Bagaimanakah  mekanisme  ekskresi  pada  kulit?  Untuk  mengetahui  jawabannya,

                   simaklah video pembelajaran tentang mekanisme ekskresi pada kulit berikut ini.







                                                                                                          19
   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30