Page 71 - ANDHIKA_Naskah Panduan Praktikum Uji Tanah DIV (1)
P. 71
2) Sesudah direndam, semua campuran pindahkan ke dalam mangkok mixer
dan tambahakan air suling kira-kira hingga setengahnya, selanjutnya dimixer
selama 1 menit.
3) Setelah pengadukan selesai, pindahkan campuran tersebut ke dalam gelas
ukur dan tambahkan air suling lagi sehingga suspensi menjadi 1000 ml.
4) Isi gelas ukur yang satunya dengan air suling hingga volume 1000 ml.
5) Tutup rapat-rapat gelas ukur yang berisi suspensi dengan tangan/penutup
karet dan kocok pada arah mendatar dengan jalan membolak-balikkan gelas
ukur selama 1 menit.
6) Segera setelah dikocok, letakkan gelas ukur tersebut di atas meja, jalankan
stopwatch, dan masukkan hydrometer ke dalam suspensi secara perlahan –
lahan.
7) Lakukan pembacaan pada angka skala hydrometer pada elapsed time : 1, 2,
3, dan 4 menit tanpa memindahkan hydrometer.
8) Ukur temperature dengan menempatkan thermometer pada gelas ukur yang
berisi air suling dan ukur pula meniscusnya.
9) Ulangi step 5, 6 dan 7 hingga didapat 2 x pembacaan yang sama.
10) Setelah pembacaan 4 menit selesai, kocok kembali gelas ukur yang berisi
suspensi dan masukkan lagi hydrometer ke dalam gelas ukur dan lakukan
pembacaan pada elapsed time : 8, 15, 30, 60 menit, 2, 4, 8, 16 jam dan
seterusnya dengan waktu pembacaa berikutnya 2 kali dari waktu pembacaan
sebelumnya.
11) Catat temperature pada setiap kali pembacaan.
12) Setelah pembacaan yang terakhir selesai, buang suspensinya.
13) Ukur diameter gelas ukur yang dipergunakan.
Analisa :
L 1 = Jarak dari pembaca Rc ke leher hydrometer (cm)
L 2 = Tinggi kepala dari leher sampai dasar kepala (cm).
L = Tinggi effective hydrometer dari permukaan suspensi ke pusat volume
hydrometer
Harga L dapat dicari dari rumus :
Vh
L = L 1 + 0,5 L
2 A
Vh = Volume hydrometer
= berat hydrometer ( gram )
2
A = luas penampang gelas ukur ( cm )
Cara lain, L dapat dihitung dari pembacaan grafik atau tabel kalibrasi
hydrometer.
Rc = Ra – zero correction + Ct
Rc = Pembacaan hydrometer setelah dikoreksi
Ra = Pembacaan hydrometer
Zero correction = koreksi terhadap angka nol ( termasuk menicus )
o
Ct = factor koreksi temperature terhadap 20 C lihat pada tabel.
Analisa Ukuran Butir 5 - 5