Page 71 - Modul 2 Kelas 6:Tema 2
P. 71

Modul 2 Kelas 6: Persatuan dalam Perbedaan




                    Bersyukur sekali ya, kita dapat hidup dalam
                    kesejahteraan, menikmati dan memperingati

                    kemerdekaan dengan berbagai perlombaan
                    yang meriah. Kira-kira bagaimana ya

                    kesejahteraan pada masa awal

                    kemerdekaan?












                            Pada  awal  kemerdekaan,  pemerintah  dan  rakyat  Indonesia  belum
                     sempat melakukan perbaikan ekonomi secara baik.  Kesejahteraan rakyat

                    belum bisa diwujudkan dengan baik. Baru bulan Februari 1946, pemerintah
                    mulai memprakarsai usaha untuk memecahkan masalah-masalah ekonomi

                    yang mendesak. Upaya-upaya tersebut meliputi:



                    Pinjaman Nasional Program Pinjaman Nasional ini dilaksanakan oleh Menteri
                     Keuangan. lr. Surachman. Pinjaman Nasional akan dibayar kembali selama

                    jangka waktu 40 tahun.



                     Konferensi  Ekonomi  Konferensi  ini  dihadiri  oleh  para  cendekiawan,  para
                     gubernur,  dan  para  pejabat  lainnya  yang  bertanggung  jawab  langsung
                     mengenai masalah ekonomi di Jawa. Konferensi ini dipimpin oleh Menteri
                     Kemakmuran,  Ir.  Darmawan  Mangunkusumo. Tujuan  konferensi  ini  untuk
                     memperoleh  kesepakatan  yang  bulat  dalam  menanggulangi  masalah-
                     masalah ekonomi yang mendesak, seperti masalah produksi dan distribusi
                     makanan, sandang, serta status dan administrasi perkebunan.



                     Pembentukan Badan Perancang Ekonomi Pembentukan Badan ini atas

                     inisiatif Menteri Kemakmuran, dr. A.K. Gani. Badan ini merupakan badan
                     tetap yang bertugas membuat rencana pembangunan ekonomi untuk

                     jangka waktu 2 sampai 3 tahun.






              DINAS PENDIDIKAN KOTA TASIKMALAYA              69
   66   67   68   69   70   71   72   73   74   75   76