Page 41 - E-Modul Tematik Tema 6_Subtema 2
P. 41
E-Modul Pembelajaran Tematik Tema 6
Mengenal Panas dan Perpindahannya
Seni Budaya dan Prakarya
Pengertian Pola Lantai dalam Seni Tari
Pahamilah permasalahan dan materi tentang pola lantai dalam seni tari berikut!
Orientasi Masalah
Perhatikanlah gambar berikut ini!
Gambar 6. Tari daerah Tor-Tor (kiri) dan Saman (Kanan)
Indonesia adalah negara yang memiliki beragam budaya yang diturunkan oleh nenek
moyang sebagai peninggalan budaya, salah satu budaya tersebut adalah seni tari. Pernahkah
kamu memperhatikan sebuah pertunjukan seni budaya seperti yang terdapat pada gambar
diatas? Ya…. Gambar tersebut menunjukkan budaya seni tari. Seni tari selalu melibatkan
penari dan pemain musik. Para penari menyampaikan pesan melalui gerakan-gerakan yang
ditunjukkan kepada penontonnya. Pada saat menari, para penari akan membentuk sebuah
formasi menari tertentu. Apa yang dimaksud formasi menari? Bagaimana pola tarian pada
seni tari? Simaklah dan bacalah teks berikut dengan seksama!
Subtema 2: Perpindahan Kalor di Sekitar Kita 30