Page 174 - Tematik 5B1
P. 174

daerah Umbra.


               R
               Rantai Makanan : Kejadian makan dan dimakan antarmahluk hidup di dalam

               lingkungannya dengan urutan tertentu.
               Reboisasi : Penanaman kembali lahan-lahan gundul. Kegiatan ini dapat mencegah

               erosi dan banjir.
               Rotasi Bumi : Perputaran bumi pada porosnya. Kejadian ini mengakibatkan :
               pergantian siang dan malam, gerak semu harian bintang, perbedaan waktu, dan

               pembelokan arah angin.
               Revolusi Bumi : Perputaran bumi mengelilingi matahari. Kejadian ini membuat:

               pergantian musim, gerak semu tahunan matahari, dan rasi bintang.
               Rasi Bintang : Kumpulan bintang yang membentuk pola tertentu.
               Revolusi Planet : Gerakan planet mengelilingi matahari.

               Radiasi : Perpindahan kalor dengan cara memancar. Contoh : tubuh terasa hangat
               ketika berada di sekitar api unggun.

               realisasi adalah perwujudan; proses menjadikan nyata
               realisasi adalah perwujudan; proses menjadikan nyata


               S
               saran adalah pendapat atau usulan yang diberikan untuk dipertimbangkan

               saran adalah pendapat atau usulan yang diberikan untuk dipertimbangkan
               serambi adalah beranda atau selasar yang agak panjang, bersambung dengan rumah

               Simbiosis : Hubungan antara dua mahluk hidup.
               Simbiosis Mutualisme : Hubungan antara dua mahluk hidup yang saling
               menguntungkan keduanya. Seperti: hubungan seekor kerbau dengan burung jalak

               serta bunga dengan kupu-kup/lebah.
               Simbiosis Parasitisme : Hubungan antara dua mahluk hidup yang satu untung, yang

               lain rugi. Seperti: hubungan antara tali putri dengan beluntas serta cacing gelang
               yang hidup di usus manusia.
               Simbiosis Komensalisme : Hubungan antara dua mahluk hidup yang satu untung, tapi

               yang lain tidak rugi. Seperti: hubungan anggrek dengan mangga serta ikan remora
               dengan ikan hiu.

               simpati adalah rasa kasih; rasa setuju
               sipil adalah berkenaan dengan rakyat yang bukan militer
               Spora : Salah satu cara perkembangbiakan tumbuhan secara vegetatif alami.

               Seperti pada paku dan lumut.
   169   170   171   172   173   174   175   176   177   178   179