Page 6 - KEGIATAN PEMBELAJARAN 2
P. 6
PENDAHULUAN
A. Identitas E-Modul
Mata Pelajaran : Matematika Wajib
Kelas : X
Alokasi Waktu : 3 x 2 (3 kegiatan Pembelajaran)
Judul E-Modul : Relasi Sudut
B. Kompetensi Dasar
3.8 Menggeneralisasi rasio trigonometri untuk sudut-sudut di berbagai kuadran
dan sudut-sudut berelasi.
4.8 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan rasio
trigonometri sudut-sudut di berbagai kuadran dan sudut-sudut berelasi.
C. Petunjuk Penggunaan E-Modul
Sebelum masuk ke petunjuk penggunaan e-modul akan dibahas apa saja
kegiatan pembelajaran yang akan kita pelajari. Materi yang dibahas pada e-
modul ini terbagi menjadi 3 kegiatan pembelajaran, yaitu:
Pada kegiatan pembelajaran pertama membahas tentang relasi sudut
pada kuadran I dan kuadran II. Kegiatan pembelajaran pertama terbagi menjadi
2 bagian, yaitu bagian 1 membahas tentang relasi sudut pada kuadran I. Bagian
2 membahas tentang relasi sudut pada kuadran II.
Pada kegiatan pembelajaran kedua membahas tentang relasi sudut pada
kuadran III dan kuadran IV. Kegiatan pembelajaran kedua terbagi menjadi 2
bagian, yaitu bagian 1 membahas tentang relasi sudut pada kuadran III. Bagian
2 membahas tentang relasi sudut pada kuadran IV.