Page 9 - E-BOOK Akuntansi Sebagai Sumber Informasi_Ni Made Sri Rahayu Kartikasari
P. 9

Kualitas Informasi Akuntansi

                         Sebuah  informasi  akuntansi  dianggap  berkualitas  jika  memenuhi
                  persyaratan  dapat  dipahami,  relevan,  materialitas,  keandalan,  penyajian  jujur,
                  substansi mengungguli produk, netralitas/netral. kepentingan sehat, kelengkapan,
                  dan dapat dibandingkan.
                   1.  Perbandingan  antara  manfaat  dan  biaya,  berarti  biaya  pembuatan  laporan
                       informasi  akuntan  tidak  boleh  melebihi  manfaat  yang  diperoleh  pihak
                       pengguna  informasi.  Dengan  kata  lain  harus  dapat  diuji  kebenarannya  oleh
                       para  pengukur  yang  independen  dengan  menggunakan  metode  pengukuran
                       yang sama.
                   2.  Dapat dipahami, berarti laporan yang dibuat harus sesuai dengan pemahaman
                       pihak  pengguna  dan  dinyatakan  dalam  bentuk  dan  dengan  istilah  yang
                       disesuaikan dengan batas pengertian para pemakai.
                   3.  Relevan,  berarti  laporan  informasi  akuntansi  bisa  berguna  secara  langsung
                       dalam pengambilan keputusan.
                   4.  Dapat  dipercaya,  berarti  informasi  akuntansi  dapat  diuji,  netral,  dan
                       menyajikan  keadaan  yang  sebenarnya.  Informasi  harus  diarahkan  pada
                       kebutuhan  umum  pemakai  dan  tidak  tergantung  pada  kebutuhan  dan
                       keinginan pihak tertentu
                   5.  Nilai prediksi, berarti data yang ada saat itu bisa dijadikan dasar prediksi di
                       masa depan.
                   6.  Umpan  balik,  berarti  berupa  penerimaan,  penolakan,  atau  pengambilan
                       peluang di masa lalu.
                   7.  Tepat  waktu,  berarti  informasi  akuntansi  yang  diberikan  harus  harus

                       disampaikan  sedini  mungkin  untuk  dapat  digunakan  sebagai  dasar  dalam
                       pengambilan  keputusan  ekonomi  dan  untuk  menghindari  tertundanya
                       pengambilan keputusan tersebut.
                   8.  Dapat diperbandingkan dan konsisten, berarti informasi akuntansi harus bisa
                       diperbandingkan  agar  mengetahui  persamaan  dan  perbedaan  dengan
                       perusahaan sejenis ataupun dengan laporan keuangan perusahaan lain pada
                       periode yang sama.
                   9.  Materiality,  berarti  tidak  menimbulkan  kekeliruan  dalam  laporan
                       pengambilan keputusan.














                                                                                                      6
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14