Page 36 - Teknologi Ramah Lingkungan_Neat
P. 36
banyak digunakan di negara yang memiliki
empat musim, yaitu musim dingin, musim semi,
musim panas, dan musim gugur. Pada musim
dingin, suatu pipa yang diletakkan dalam tanah
dapat mengalirkan cairan yang membawa panas
dari dasar bumi menuju sistem pendistribusian
panas di rumah. Sebaliknya, pada musim panas,
sistem ini bergerak berlawanan, memindahkan
panas dari rumah dan menyimpannya dalam
tanah. Perhatikan Gambar 1.10!
Sumber: Miller & Spoolman, 2012
Gambar 1.10 Aplikasi Geotermal dalam Skala Rumah
Kita juga dapat mengambil energi dari
lapisan bumi yang lebih dalam dengan sistem
yang disebut hydrothermal reservoir. Beberapa
batuan di dalam bumi memiliki suhu sangat
tinggi yang disebabkan oleh adanya pemecahan
material radioaktif yang terkandung dalam
batuan tersebut. Air dalam tanah bertemu
dengan batuan panas sehingga terbentuk uap
yang kemudian terakumulasi di antara bebatuan
tersebut. Uap air yang terkumpul dalam jumlah
24