Page 45 - KLIPINGBPPT04092019SORE
P. 45
Judul
Kendaraan listrik diharapkan semakin banyak digunakan masyarakat
Media
Antara
Terbit
4 September 2019
Tone
Positif
Hal/link
https://www.antaranews.com/berita/1044096/kendaraan-listrik- diharapkan-semakin-banyak-digunakan-masyarakat
PR VALUE
Rp.15,000,000
Jurnalis
Razi
Kendaraan listrik diharapkan semakin banyak digunakan masyarakat
Rabu, 4 September 2019 09:09 WIB
Kepala BPPT Hammam Riza memberikan kata sambutan dalam acara Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2019 di Jakarta, Rabu (4/9/2019). ANTARA/M Razi Rahman
Jakarta (ANTARA) - Kendaraan bertenaga listrik, yang merupakan salah satu jenis kendaraan ramah lingkungan, diharapkan bakal semakin banyak digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat, seiring dengan penambahan berbagai infrastruktur penunjang yang memadai.
"IEMS (Indonesia Electric Motor Show) 2019 diselenggarakan atas inisiatif BPPT untuk memperdalam pemahaman masyarakat Indonesia terhadap kendaraan bermotor listrik yang merupakan salah satu contoh disruptive technology terbaru," kata Kepala BPPT Hammam Riza dalam acara IEMS 2019 di Jakarta, Rabu.
Menurut dia, BPPT telah menunjukkan kesiapan menghadapi era kendaraan berbasis listrik di Indonesia, terutama menghadapi permasalahan tingginya polusi udara yang mengakibatkan pencemaran lingkungan.
Melalui IEMS 2019, diharapkan masyarakat mau memberi kesempatan untuk menerima inovasi baru dalam kehidupan mereka agar mulai terbuasa menggunakan kendaraan ramah lingkungan.
Pameran IEMS 2019 ini digelar selama tiga hari mulai 4 September 2019, serta puncaknya pada 7 September yang mengagendakan konvoi kendaraan listrik dari Kantor BPPT Thamrin, Jakarta Pusat, menuju Puspiptek Serpong, Tangerang Selatan.