Page 27 - DRAF E-MODUL STEM PENCEMARAN LINGKUNGAN_Neat
P. 27

Selamat,  kalian  telah  menyelesaikan  materi
                                                  pelajaran   pada    Kegiatan    Belajar   1.    Untuk

                                                  memantapkan      pemahaman       kalian,   perhatikan

                                                  rangkuman berikut ini.


                    1. Pencemaran air adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat, energi

                        dan atau komponen lain ke dalam air oleh kegiatan manusia, sehingga kualitas air

                        turun  sampai  ke  tingkat  tertentu  yang  menyebabkan  air  tidak  dapat  berfungsi

                        sesuai peruntukkannya.
                    2. Bahan penyebab pencemaran air dapat berasal dari limbah industri, limbah rumah

                        tangga, dan limbah pertanian.

                    3. Air limbah yang tidak dikelola dengan baik akan menimbulkan dampak yang tidak

                        menguntungkan,  misalnya:  penurunan  kualitas  lingkungan,  gangguan  kesehatan,
                        mengganggu pemandangan, mempercepat proses kerusakan benda, dan pemekatan

                        hayati.
                    4. Upaya yang dapat dilakukan untuk pencegahan dan penanggulangan pencemaran

                        air  antara  lain:  tidak  membuang  sampah/limbah  secara  sembarangan,  tidak

                        menggunakan  pupuk  secara  berlebihan,  mengurangi  penggunaan  detergen,  serta
                        membuat Instalasi Pengolahan Limbah (IPAL) untuk industri dan pabrik.




























                                                                                                       17

                                                                                 PENCEMARAN LINGKUNGAN
   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32