Page 9 - E-MODUL BIOLOGI
P. 9
Ekosistem/ Biologi Kelas X
1
MATERI
Tujuan pembelajaran :
1. Siswa dapat menjelaskan pengertian ekosistem.
2. Siswa dapat menyebutkan komponen ekosistem biotik dan abiotik.
3. Siswa dapat menjelaskan interaksi antara komponen biotik dengan komponen abiotik.
4. Siswa dapat menganalisis peranan komponen-komponen ekosistem dalam rantai makanan,
arus energi dan daur beogeokimia.
5. Siswa dapat membedakan tipe piramida ekologi.
6. Siswa dapat membuat media diagram rantai makanan dan jaring-jaring makanan yang terjadi
pada suatu ekosistem.
EKOSISTEM
Jika kamu pergi ke daerah pegunungan dan hutan, apakah yang dapat kamu nyatakan mengenal
pemandangan di sana? Apa yang akan terjadi bila salah satu komponen, misalnya pepohonan
ditiadakan, akankah menghasilkan pemandangan seperti di gambar di bawah?
Jawabannya tentu tidak. Karena keberadaan komponen satu dengan komponen lainnya saling
membutuhkan dan mempengaruhi. Itulah ciptaan Tuhan yang menempatkan semua ciptaan-Nya
menjadi satu kesatuan yang saling mempengaruhi di alam kita ini.
Komponen Ekosistem
Dari gambaran di atas, kita ketahui di alam ini tidak ada satupun organisme yang dapat hidup
sendiri, terpisah dan terasing dari makhluk lainnya, termasuk manusia. Untuk hidup kita perlu
makan dan tempat hidup yang nyaman, maka kita memerlukan kehadiran organisme lain sebagai
penyedia makanan dan tempat untuk melakukan aktivitas kehidupan. Dengan demikian,
terjadilah interaksi antar organisme dengan sesamanya dan juga interaksi antara organisme
dengan lingkungannya. Satuan fungsional antara makhluk hidup dan lingkungannya yang saling
berinteraksi merupakan ekosistem yang akan kita kaji selanjutnya.