Page 16 - MAJALAH DIGITAL 2021 2
P. 16

“Memang ya karena pandemi ini semau terdanmpak, baik ekonomi, sosial hampir semua
       terdampak. Tapi yang perlu kita ingat sebagai pendidik sense atau rasa perasaan kita
       jangan sampai hilang saat kita mengajar.” Kata Prof. Warsito pada ratusan penonton yang
       memadati zom meeting STIKI Malang.

       Hal yang penting untuk digarisbawahi saat ini adalah pola adaptasi dengan keadaan saat
       ini. Tugas utama para guru meskipun dengan segala keterbatasan yang ada juga harus
       tetap memberikan pondasi yang kuat untuk mendorong mental siswa menghadapi peru-
       bahan yang cukup besar ini.

       “Selain itu di masa yang akan datang kita harus lakukan lagi re-evaluasi kurikulum agar
       terus mengikuti perkembangan jaman yang menuntut kita berubah seperti sekarang ini,’
       Imbuhnya.

       Untuk mendukung pengajaran online, para guru memang perlu untuk melakukan sharing
       dan juga tukar pengalaman seperti pada Seminar Pendidikan ini. Untuk itu, STIKI Malang
       terus berupaya mewadahi berbagai kegiatan seputar pendidikan sebagai bentuk pengab-
       dian tridarma perguruan STIKI Malang. (Humas / Irma)

       STIKI Malang Ajarkan Digital Marketing bagi Warga


       Kelurahan Karangbesuki






















































                                                                                                            14
   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21