Page 219 - 1. E-MODUL AHMAD SUBARI (20177016) 34_Neat
P. 219

EKOLOGI & PERUBAHAN LINGKUNGAN                                     06/24/2022





                        2. Jenis-Jenis Limbah

                             Sari  dkk. (2022) menjelaskan    bahwa  limbah  dibedakan menjadi

                        beberapa  jenis  yaitu,      limbah    berdasarkan  senyawanya,  limbah

                        berdasarkan sumbernya, limbah berdsarkan wujudnya, dan limbah bahan

                        beracun dan berbahaya (B3).

                        a. Limbah Berdasarkan Senyawanya


                        1) Limbah Organik

                             Limbah  organik  adalah  limbah  yang  megandung  hidrokarbon  dan

                        cenderung  mudah  terurai  serta  berasal  dari  makhluk  hidup.  Limbah

                        organik  umumnya  berasal  dari  rumah,  hotel,  restoran,  dan  pertanian.

                        Contoh limbah organik antara lain sisa-sisa makanan, misalnya sayuran

                        yang  sudah  busuk.  Sementara  di  sawa  dan  di  alam  terbuka,  limbah

                        organik bisa jadi sisa tanaman, kayu, maupun bangakai hewan. Begitu pula

                        di  peternakan,  tinja  dari  hewan  ternak,  bulu,  susu,  kulit,  dan  segala

                        sesuatu yang berasal dari hewan merupakan limbah organik.


                        2) Limbah Anorganik

                             Limbah  anorganik  adalah  limbah  yang  tidak  bisa  diuraikan  oleh

                        proses alamiah dan tidak dapat membusuk. Limbah anorganik ada yang

                        bisa  diuraikan  tetapi  dalam  jangka  waktu  yang  sangat  lama.  Limbah

                        anorganik  adalah  limbah  yang tidak  mudah  membusuk,  dan  umumnya

                        bukan  berasal  dari  tumbuhan  dan  hewan.  Contohnya  limbah  anorganik

                        adalah plastik, styrofoam, barang elektronik, dan limbah rumah tangga


                        seperti botol plastik, botol kaca, tas plastik, kaleng dan alumunium.

                        3) Limbah B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun)

                             Limbah bahan berbahaya dan beracun (limbah B3) adalah jat, energi

                        dan atau komponen lain yang karena sifat, konsentrasi dan jumlahnya,

                        baik  secara  langsung  maupun  tidak  langsung,  dapat  mencemarkan,




                                                                          AHMAD SUBARI           211
   214   215   216   217   218   219   220   221   222   223   224