Page 135 - EBOOK PPKN XII
P. 135

GLOSARIUM






                 ancaman suatu hal atau usaha yang bersifat mengubah atau merombak
                        kebijaksanaan yang dilakukan secara konsepsional, kriminal, serta
                        politik


                 asas  dasar (sesuatu yang menjadi tumpuan berpikir dan berpendapat)


                 bangsa  kumpulan dari masyarakat yang membentuk negara


                 dekret  presiden keputusan yang dikeluarkan presiden/kepala negara atas
                        suatu permasalahan yang sangat penting, mendesak, dan darurat


                 demokrasi  pemerintahan  dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat


                 diskriminasi pembedaan perlakuan terhadap sesama warga


                 eksekutif  kekuasaan untuk melaksanakan undang-undang


                 federalisme ajaran, paham, atau kecenderungan yang menginginkan bentuk
                        negara serikat


                 gangguan usaha dari luar yang bertujuan melemahkan atau menghalangi
                        secara tidak konsepsional


                 hak  asasi  manusia hak dasar yang melekat dalam diri manusia sebagai
                        anugerah Tuhan Yang Maha Esa


                 hambatan suatu hal atau usaha berasal dari diri sendiri yang bertujuan
                        melemahkan atau menghalangi secara tidak konsepsional


                 hedonisme  pandangan yang menganggap kesenangan  dan kenikmatan meteri
                        sebagai tujuan hidup utama








                                                  Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan         123
   130   131   132   133   134   135   136   137   138   139   140