Page 11 - Buku Paket Kelas 11 Matematika
P. 11
C. Materi Pembelajaran
1.1 Pengantar Induksi Matematika
Perhatikan ilustrasi berikut ini.
.... ....
.... ....
Gambar 1.1. Ilustrasi sebanyak n objek (papan) yang disusun dengan jarak dua objek yang berdekatan sama.
• Dari ilustrasi pada Gambar 1.1, papan manakah yang jatuh jika papan S1 dijatuhkan ke arah S2?
• Jika terdapat 100 susunan papan mengikuti pola seperti pada ilustrasi di atas, apakah papan ke S100 juga akan jatuh?
Dari ilustrasi di atas, dapat dibayangkan bahwa menjatuhkan papan S1 ke arah S2 pasti papan yang paling ujung, sebut papan Sn (untuk setiap n bilangan asli), juga jatuh. Dengan kata lain dapat dinyatakan bahwa jika papan S1 jatuh maka papan S15 juga jatuh bahkan papan Sn juga jatuh.
• Bentuklah kelompok belajar! Lalu, pikirkan masalah kontekstual yang polanya mirip dengan ilustrasi Gambar 1.1. Paparkan hasil yang kalian peroleh di hadapan teman-temanmu.
Mari kita cermati masalah-masalah berikut ini.
MATEMATIKA 3