Page 37 - Buku Paket Kelas 11 Agama Katolik
P. 37

        keanekaragaman yang wajar, dan sekaligus menjaga, agar hal-hal yang khusus jangan merugikan kesatuan, melainkan justru menguntungkannya. Maka antara pelbagai bagian Gereja perlu ada ikatan persekutuan yang mesra mengenai kekayaan rohani, para pekerja dalam kerasulan dan bantuan materiil. Sebab para anggota umat Allah dipanggil untuk saling berbagi harta-benda, dan bagi masing-masing Gereja pun berlaku amanat Rasul: “Layanilah seorang akan yang lain, sesuai dengan kurnia yang telah diperoleh setiap orang, sebagai pengurus aneka rahmat Allah yang baik.” (1Ptr 4:10).
Jadi, kepada kesatuan katolik Umat Allah itulah, yang melambangkan dan memajukan perdamaian semesta, semua orang dipanggil. Mereka termasuk kesatuan itu atau terarahkan kepadanya dengan aneka cara, baik kaum beriman katolik, umat lainnya yang beriman akan Kristus, maupun semua orang tanpa kecuali, yang karena rahmat Allah dipanggil kepada keselamatan” .
(Lumen Gentium art.13)
• Setelah menyimak dokumen tersebut, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini:
a. Apa makna Katolik menurut ajaran Gereja (LG art.13)?
b. Mengapa Gereja disebut Katolik?
c. Bagaimana mewujudkan kekatolikan Gereja di dunia?
3. Upaya untuk Mewujudkan Kekatolikan
a. Refleksi
Buatlah sebuah refleksi tertulis: Bagaimana mewujudkan kekatolikan dalam hidup sehari-hari.
b. Rencana aksi
Buatlah rencana untuk aksi pribadi atau aksi bersama teman (kelompok) untuk mewujudkan kekatolikan dalam hidupmu sehari-hari.
Doa:
Terima kasih ya Bapa, atas penyertaan-Mu dalam pertemuan kami ini. Kini kami telah memahami rencana penyelamatan-Mu untuk seluruh umat manusia melalui ke- hadiran Gereja Katolik, juga penyelamatan-Mu atas kami yang bepangkal pada tradisi para rasul. Kami mohon ya Bapa, jadikanlah kami pewarta-pewarta Kabar Sukacita di tengah-tengah masyarakat kami agar setiap orang menemukan kebahagiaan sejati baik di dunia ini, maupun dalam kemuliaan kekal nanti. Demi Kristus Tuhan dan pengantara kami. Amin.
   Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti 31
     



















































































   35   36   37   38   39