Page 44 - Buku Paket Kelas 11 Agama Katolik
P. 44

        Maksud dari “atas penetapan ilahi para Uskup menggantikan para rasul sebagai gem- bala Gereja” ialah bahwa dari hidup dan kegiatan Yesus timbullah kelompok orang yang kemudian berkembang menjadi Gereja, seperti yang dikenal sekarang.
Doa:
Ya Bapa yang Mahabijaksana,
Syukur dan terima kasih kami haturkan kepada-Mu,
Atas para Gembala utusan-Mu ke tengah-tengah kami.
Mereka adalah Bapa Paus, para Uskup, para Imam dan Diakon untuk menuntun dan mendampingi kami para dombanya menuju tempat yang akan menyejahterakan hid- up kami.
Kini kami hendak merenungkan kehadiran para Gembala kami dalam pertemuan ini. Arahkanlah pembicaraan kami ini agar kami dapat memahami dan menghayati kehadiran sebagai wujud cinta kasih-Mu. Demi Kristus Tuhan kami. Amin.
1. Apa itu Hierarki Gereja Katolik?
Kamu mungkin pernah mendengar nama hirarki Gerja Katolik. Apa makna hierarki Gereja Katolik, dan unsur apa saja yang ada dalam hirarki tersebut? Kamu dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan ini sesuai dengan pemahaman kamu selama ini.
Selanjutnya untuk lebih memahami makna hiererki dalam pengalaman faktual hidup menggeraja, maka cobalah menyimak kisah berikut ini.
Mgr. Yohanes Harun Yuwono Resmi Menjadi Uskup Tanjungkarang
Kabut tipis perlahan mulai menyingkir dihembus angin pagi di tanah seribu “way” ini. Pagi melipat selimutnya dan berganti dengan kecerahan mentari, seolah-olah ikut merasakan kegembiraan umat katolik Keuskupan Tanjung Karang. Hari ini, Kamis (10/10/13), merupakan hari yang bersejarah bagi umat katolik Keuskupan Tanjungkarang karena pada hari ini sebagian dari mereka menyaksikan tahbisan Uskup Tanjungkarang yang baru. Upacara tahbisan yang diselenggarakan di lapangan Kompleks Sekolah Xaverius Pahoman, Bandar Lampung ini dihadiri oleh ribuan umat dan berlangsung meriah.
 Sumber: Dokpen KWI
Gambar 3.1
   38 Kelas XI
     



















































































   42   43   44   45   46