Page 36 - Buku Paket Kelas 9 Agama Kristen
P. 36
Sumber: www.chinaaid.org.
Gambar 3.2 Gereja rumahan di Tiongkok
Tahukah kamu bagaimana bentuk ibadah yang dilakukan orang-orang Kristen perdana? Apakah ibadah mereka sama dengan ibadah gereja kita sekarang? Ibadah mereka sangat berbeda dengan ibadah yang kita kenal sekarang. Ibadah yang umumnya terdapat di gereja-gereja sekarang sudah berkembang jauh sehingga berbeda dengan ibadah gereja-gereja perdana. Ibadah orang-orang Kristen perdana pada awalnya sangat mirip dengan ibadah orang-orang Yahudi, karena pada saat itu, orang Kristen perdana masih menganggap diri mereka tidak berbeda dengan orang Yahudi lainnya. Dalam Kisah 3: 1 diberitakan bahwa menjelang waktu sembahyang, ”...yaitu pukul tiga petang, naiklah Petrus dan Yohanes ke Bait Allah.”
Namun sejak pertama sekali, orang-orang Kristen berkumpul pada hari Minggu untuk memperingati hari kebangkitan Yesus Kristus. Bila pada awalnya mereka merayakan Sabat, lama-kelamaan pertemuan hari Minggu ini menjadi acara yang paling utama dan penting. Hari Minggu kemudian disebut sebagai ”Hari Tuhan”. Itulah sebabnya dalam bahasa Portugis, hari ini disebut ’Domingo’ (baca: ”Dominggu”), yang kemudian dialihkan menjadi bahasa Indonesia, ”Hari Minggu”.
Jemaat Kristen mula-mula menata peribadahan mereka sesuai dengan tata ibadah orang Yahudi. Tata ibadah ini disebut ”liturgi”, yang dalam bahasa aslinya, yaitu bahasa Yunani leitourgia. Kata leitourgia dalam bahasa aslinya mengandung banyak arti, antara lain ”pelayanan”, ”pelayanan militer”, pe- layanan imam berupa ”kurban dan doa kepada Tuhan”, dan ”persembahan untuk menolong orang-orang miskin”.
Kelas IX SMP
28