Page 145 - Buku Paket Kelas 12 Seni Budaya Semester 2
P. 145
2. Tahapan Analisis
a. Bagaimana konsep gerak yang ditampilkan berdasarkan pendekatan nilai estetika gerak?
b. Bagaimana konsep musik yang ditampilkan berdasarkan pendekatan nilai estetika musik?
c. Apa kelemahan dan kelebihan dari karya tari yang disaksikan?
3. Tahapan Interpretasi
Pada tahap interprestasi dapat dikembangkan dengan beberapa pertanyaan berikut.
a. Apa saja simbol yang terdapat dalam pertunjukan?
b. Apa saja nilai yang ditemukan dalam pertunjukan?
c. Apa pesan moral yang diperoleh dari penyajian?
4. Tahapan Evaluasi
a. Apa yang perlu diperhatikan dari bentuk dan struktur penyajian secara keseluruhan?
b. Bagaimana sebaiknya untuk menutupi kelemahan bagian pertunjukan?
5. Tahapan Memberikan Kesan atau Pernyataan Sikap
a. Bagaimana kesan yang diperoleh setelah pertunjukan tari diapresiasi?
b. Apa kesan yang diperoleh dari karya tari yang diamati?
Kegiatan pembelajaran selanjutnya adalah coba kamu bentuk kelompok
belajar untuk mendiskusikan tentang menulis kritik tari. Carilah objek materi pertunjukan seni tari yang dapat diperoleh dari berbagai media informasi atau menyaksikan langsung pertunjukan tari di daerah kamu untuk kamu amati secara cermat pertunjukan tersebut. Buatlah tulisan ulasan materi pertunjukan tersebut berdasarkan prinsip dasar dalam membuat tulisan kritik tari.
Seni Budaya 135