Page 203 - Buku Paket Kelas 11 Agama Hindu
P. 203
Demikianlah beberapa contoh orang suci yang telah mencapai jiwa mukti dalam perjalanan hidupnya yang patut di contoh oleh kalangan masyarakat biasa yang masih sangat terikat akan duniawi. Hendaklah di antara mereka dapat saling mengisi, mengasihi, sehingga kehidupan ini berlangsung dengan damai, tenteram, harmonis saling mengasihi dan menyayangi satu dengan yang lainnya.
Uji Kompetensi:
1. Setelah anda membaca teks tentang beberapa contoh orang suci yang dipandang mampu mencapai Moksha,apakah yang anda ketahui terkait dengan hal tersebut? Jelaskan dan tuliskanlah!
2. Buatlah ringkasan yang berhubungan dengan contoh orang suci yang dipandang mampu mencapai Moksha, guna mewujudkan tujuan hidup manusia dan tujuan agama Hindu, dari berbagai sumber media pendidikan dan sosial yang anda ketahui! Tuliskan dan laksanakanlah sesuai dengan petunjuk dari bapak/ibu guru yang mengajar di kelas Anda!
3. Manfaat apakah yang dapat dirasakan secara langsung apabila di antara kita sudah dipandangg mampu mewujudkan kesejahteraan dan kebahagiaan hidup ini “Moksha”? Tuliskanlah pengalaman Anda!
4. Amatilah lingkungan sekitar Anda sehubungan dengan orang-orang yang dipandang telah mampu mewujudkan tujuan hidup manusia dan tujuan agama Hindu, buatlah catatan seperlunya dan diskusikanlah dengan orang tuanya!Apakah yang terjadi? Buatlah narasinya 1-3 halaman diketik dengan huruf Times New Roman - 12, spasi 1,5 cm, ukuran kertas kwarto; 4-3-3-4!
Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti 197