Page 21 - MODUL PRAKTIKUM PENGUKURAN
P. 21
Dalam praktikum fisika, selain dari pengukuran
tunggal pengukuran besaran juga dilakukan
secara berulang kali (2 atau 3 kali saja) dan
pengulangan lebih dari 3 kali.Hal ini dilakukan
untuk mendapatkan nilai terbaik dari pengukuran
tersebut.Dengan demikian, pengukuran berulang
adalah pengukuran yang dilakukan beberapa kali
atau berulang-ulang (2 atau 3 kali dan lebih dari 3
kali).Dalam pengukuran berulang, pengganti nilai
benar adalah nilai rata-rata dari hasil
pengukuran.Jika suatu besaran fisis diukur
sebanyak N kali, maka nilai rata-rata dari
pengukuran tersebut dihitung.
5. Pengolahan Hasil Pengukuran
Dalam sebuah eksperimen di mana tujuan
pokoknya adalah melakukan pengukuran-
pengukuran untuk memperoleh data, tentu saja
langkah berikutnya setelah data tersebut diperoleh
adalah mengerjakan pengolahan data. Pada
tahap pengolahan data hasil pengukuran ini harus
memperhatikan ketidakpastian dari masing-masing