Page 15 - Flipbook IPA Kelas VIII
P. 15
2. Besaran–besaran pada Getaran:
a) Amplitudo Getaran
Sumber: (Susanto, A, 2013)
Gambar 1.2 Amplitudo Getaran
Pada gambar I.2, misalkan kita anggap titik B adalah titik
kesetimbangan. Jarak antara bandul bergerak dengan titik
kesetimbangan disebut simpangan (Jarak BC). Simpangan
terbesargetaran pada gambar diatas adalah jarak BA atau BD.
Simpangan terbesar disebut amplitudo.
b) Periode Getaran
Periode getaran adalah waktu yang ditempuh benda dalam melakukan
satu kali getaran. Periode dilambangkan dengan T. Untuk
menghitung periode getaran, digunakan persamaan :
T =
Dimana:
T = periode getaran (sekon atau detik)
t = waktu (sekon atau detik)
n = banyaknya getaran
Ilmu Pengetahuan Alam │Semester 2