Page 78 - BUKU AJAR ELEKTRONIK KIMIA BERBASIS KONTEKSTUAL KELAS X SEMESTER II
P. 78
GLOSARIUM
bilangan oksidasi: suatu bilangan yang menunjukkan ukuran kemampuan suatu atom
untuk melepas atau menangkap elektron dalam pembentukan suatu
senyawa
hipotesis Avogadro: suatu hipotesis yang menyatakan bahwa pada suhu dan tekanan
yang sama, semua gas dengan volume yang sama akan mengandung
jumlah molekul yang sama pula.
hukum Lavoisier: hukum kimia yang menyatakan bahwa di dalam suatu reaksi kimia,
massa zat-zat sebelum dan sesudah reaksi adalah sama.
hukum Dalton: hukum kimia yang menyatakan bahwa jika dua jenis unsur
bergabung membentuk lebih dari satu senyawa dan jika massa-
massa salah satu unsur dalam senyawa-senyawa tersebut sama,
sedangkan massa-massa unsur lainnya berbeda, maka perbandingan
massa unsur lainnya dalam senyawa-senyawa tersebut merupakan
bilangan bulat dan sederhana.
hukum Proust: hukum kimia yang menyatakan bahwa perbandingan massa unsur-
unsur dalam senyawa adalah tetap.
hukum Gay Lussac: hukum kimia yang menyatakan bahwa pada suhu dan tekanan yang
sama, volume gas-gas yang bereaksi dan volume gas-gas hasil
reaksi berbanding sebagai bilangan bulat dan sederhana
koefisien reaksi: bilangan yang menyatakan perbandingan stoikiometri mol zat-zat
pereaksi dan hasil reaksi
larutan elektrolit: larutan yang dapat menghantarkan listrik
massa molar (mm): massa yang dimiliki satu mol zat dan mempunyai satuan gram/mol
mol zat (n): banyaknya zat yang mengandung jumlah partikel yang sama dengan
jumlah partikel dalam 12 gram C–12
nomor atom (Z): jumlah proton dalam inti. Nomor atom khas untuk setiap unsur.
nomor massa (A): jumlah proton + neutron. Massa elektron sangat kecil, dapat
diabaikan
oksidasi: pengikatan oksigen, pelepasan elektron, pertambahan bilangan
oksidasi.
pereaksi pembatas: pereaksi yang habis bereaksi lebih dahulu dalam reaksi kimia
72