Page 7 - E-Modul_Febrika Eka Suci_4181111059
P. 7

BAB II








                      APA SIH HIMPUNAN ITU?


                     Himpunan adalah kumpulan, kelompok, grup, atau gerombolan. Tetapi bukan berarti
                     semua kumpulan dan kelompok adalah himpunan, karena himpunan adalah kumpulan,

                     kelompok, grup, ataupun gerombolan yang memiliki kesamaan atau satu kesatuan.














                                        (1)                                          (2)

                     Gambar (1) merupakan gambar kumpulan dari hewan berjenis sama yaitu unggas. Maka

                     dari itu kumpulan hewan ini dapat dikatakan sebagai Himpunan Unggas.

                     Gambar (2) merupakan gambar kumpulan makanan yang terlihat enak. Tetapi kumpulan

                     makanan ini bukan merupakan himpunan karena makanan enak atau tidak adalah hal

                     yang relative bagi orang.

                     Sebagai contoh lain, kita dapat melihat contoh berikut ini :


                     1. Himpunan sayur-sayuran, anggotanya kacang panjang, buncis, bayam, dan kecambah.

                     2. Himpunan buah-buahan, anggotanya nanas, jeruk, apel, dan mangga.


                     3. Himpunan ikan, anggotanya tongkol, gurami, lele, dan mujair.


                     4.  Himpunan  bumbu  dapur,  anggotanya  bawang  merah,  garam,  kemiri,  dan  bawang
                     putih.





                 E-MODUL HIMPUNAN
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12